Rabu, 30 April 2008

Blogspot.com, buat MAKAN Hati

Blogspot.com Bikin Makan HatiAkhir-akhir ini Blogger.com/Blogspot.com, membuat para penggunanya makan hati. Atau mungkin hanya saya yang merasa sakit hati, mengapa tidak?. Sejak penyedia jasa blog ini sering kumat alias nggak bisa diakses blog Pekanbaru! Riau yang saya asuh tak bisa diupdate!!!
Kira-kira kapan problem ini diatasi oleh empunya Google si Larry Page itu ya??, udah banyak makan hati ni.... Bahkan terbesit rencana mau pindah provider aja ke Wordpress.com.
Picture by usingenglish.com

Sabtu, 19 April 2008

Ayo Dukung Via Mamamia

Via Mamamia Selly Olivia atau lebih akrab dipanggil Via Mamamia setelah gadis ini berhasil lolos ke Mamamia super show. Sebagai putra Riau saya ikut bangga dengan naiknya nama Via ke permukaan melalui ajang yang sempat tidak saya sukai namun, sejak Via tampil saya jadi bersemangat menontonnya. Coba simak perjuangan Via Mamamia Bongkar Celengan Demi Audisi yang saya posting di blog Pekanbaru! Riau

Via Mamamia seakan memperkokoh keberadaannya di Mamamia Show setelah berhasil mencuri hati para dewan juri, selain itu Via juga masuk tiga besar dalam perolehan dukungan. Melihat hal ini bukan tak mungkin jika Via Mamamia Bisa Juara di Mamamia Show 2008.

Nah, sekarang giliran kita sebagai masyarakat Riau yang harus mendukung biar Via tetap bertahan hingga Final. Mungkin sebagian dari kita masih ada yang belum kenal Via Mamamia maka di Xpresi Riau Pos Edisi Minggu (20/4) ini memuat Via Mamamia sebagai cover halaman anak muda Riau tersebut. Ayo Via maju terus!!!.

Kamis, 17 April 2008

Blogger (Blogspot) Downtime, Tak Bisa Diakses

Ternyata penyedia hosting blog besar seperi blogger (blogspot) juga bisa mengalami downtime. Masih ingat kejadian beberapa waktu lalu tepatnya mulai Minggu (13/4) hingga Selasa (15/4) semua blog yang berhosting di Blogger.com (blogspot) tidak dapat diakses sama sekali alias downtime.

Downtime?. downtime adalah diamana website tidak dapat diakses 24 jam dalam tujuh hari seminggu (24/7) karena terdapat permasalahan pada hosting servernya. Wah jelas saya kebingungan padahal malam Minggu itu saya relakan ninggalin pacaran hanya untuk ngupdate blog Pekanbaru! Riau saya. Hasilnya hingga tulisan ini dipublish Pekanbaru! Riau belum terupdate namun anehnya di kontrol panel yang ada di blogger.com tetap bisa diakses namun ketika untuk melihat hasilnya atau tampilan blognya tidak bisa, hingga saya berkesimpulan blogspot-lah yang mengalami downtime bukan blogger.com

Bagaimana dengan belum anda yang hosting di blogger.com, kena downtime juga tidak. Manalah tahu nasib buruk hanya menimpa blogger Pekanbaru, khususnya blogger yang berada di Riau Pos Square, seperti Hendrawan, Ridwan, Pekanbaru! Riau, Xpresi dan semua blog yang bermarkas di komplek perkantoran Riau Pos.

Sabtu, 05 April 2008

Hal Tak Biasa di Kampus UIN Suska

Hari ini, Rabu (2/4) Dosen Bahasa Arab UIN Suska Riau yang menguliahi kami di lokal PB 25 mengenakan pakaian santai, cuma pakai kaos oblong, lucu saja melihatnya.
Memang kalau ditilik lebih dalam mengenai kode etik Dosen UIN Suska Riau memang tidak dibenarkan dan bukanlah suatu keetisan hal yang dilakukan dosen kami yang bernama Masnawi ini. Tetapi dibalik itu semua Beliau adalah dosen yang baik dan sopan, lantas kenapa?. Oh, setelah mendengar penjelasan beliau sekitar 20 menit sedari pukul 11.10 WIB, ternyata Beliau dapat musibah! (nggak mungkin dong Dosen UIN menyanyah).



Ceritanya begini, istri Ustadz Masnawi ini kehilangan dompet yang didalamnya terdapat dua buah ATM BNI miliknya dan milik neneknya. Terang saja Dosen muda ini kalang kabut dan cepat-cepat melaporkannya ke BNI agar kedua ATM itu diblokir. Sampai-sampai Beliau tak sempat tukar pakaian setibanya di UIN karena takut telat (o.. iya dong!, dosen UIN kan on time). Padahal. baju untukproses perkuliahan sudah dibawanya ke kampus.


Menurutnya, ini disebabkan oleh urusan berbelit yang dialaminya di BNI (tidak bermaksud mendiskreditkan) terhadap pengatasnamaan ATM neneknya. Yah, walaupun Dosen Beliau tetap meminta izin terlebih dahulu kepada kami untuk mengenakan kaos oblong dalam proeses perkuliahan. Kami ok!, ya lanjut kuliah.